Kondisi Tuas Kopling Berumur 10 Tahun - Pulsar 135LS

Kondisi Tuas Kopling Berumur 10 Tahun

Sadis, adalah kata yang tepat untuk pengguna motor ini sebelumnya. Sebab mengabaikan kondisi motor sampai ketitik fatal. Siapa sangka, masalah kerasnya kopling bukan berasal dari kampas kopling, pernya atau kabel. tidak lain adalah tuas kopling yang sudah aus parah. Bayangkan bila ini diabaikan saat motor sedang berjalan tiba-tiba putus saat sedang menarik kopling. bisa lepas kendali motor. 

Lubang baut yang sudah dower menyisahkan tebal 1mm, dan lubang sling yang melebar. Keadaan seperti ini sudah tidak tertolong. Jadi saya ganti saja dengan kepunyaan KLX. Karena memiliki warna alumunium daripada hitam yang kalau baret catnya mengelupas.

Comments