- Percobaan pertama langsung saja percaya dengan buku manual yang mengatakan satu liter tuang semua. Hasilnya adalah kepenuhan. Sedangkan itu berlawanan dengan ketentuan buku manual untuk volume oli berada diantara batas atas dan bawah pada kaca intip.
- Percobaan kedua ikut ketentuan batas kaca intip, dengan oli satu liter masih menyisahkan sekitar 100ml. Pas berada dibatas atas maksimal kaca intip.
- Percobaan ketiga ganti dan tanpa ganti filter tidak memiliki pengaruh apapun, sebab oli dalam tabung filter hanya sedikit. Dan oli yang masih bersirkluasi dalam jalurnya juga tidak pengaruh karena sedikit.
Dari sini saya mengambil kesimpulan, bahwa oli satu liter tuang semua ini hanya berlaku saat motor mengalami turun mesin, sehingga semua oli dan yang ada pada jalurnya terbuang. Sehingga butuh oli sebanyak itu. Kemungkinan kedua untuk oli satu liter adalah untuk yang sudah modifikasi oil cooler satria fu. Sehingga takaran bisa pas.
Dengan mesin original, tidak ada modifikasi, cukup tuang 800-900ml. Lalu sisanya untuk ditambahkan bila menyusut. Penambahan oli ini tidak lazim untuk pengguna motor di indonesia, sebab ajaran mopang Honda. Sedangkan pulsar ini sedikit memakan oli. Volume ini juga mengingatkan saya dengan oli dengan merk STP yang volumenya ganjil yaitu 946ml.